Skip to main content

#Kumpulan puisi tentang malam | puisi malamku | pendek | angin malam yang dingin

#Kumpulan puisi tentang malam | puisi malamku | pendek | angin malam yang dingin

Kumpulan puisi tentang malam, puisi malamku, puisi pendek, puisi angin malam yang dingin. Malam merupakan masa setelah terbenamnya matahari, yang sering dijadikan sebagai tema malam puisi untuk menceritakan keindahan malam.

Terkadang juga malam dalam bait puisi digunakan menceritakan keadaan di langit malam yang terpancar ribuan bintang yang berkelip atau membahas tentang keadaan seseorang melewati malam.

Kehadiran malam memang selalu memberikan inspirasi indah untuk dirangkai menjadi sajak malam maupun kata kata malam puisi seperti sajak pendek tentang malam, puisi malam yang dingin dan sunyi dan berbagai cerita puisi malamku yang berkaitan dengan kata kata puisi malam hari yang indah.

Nah berikut ini daftar masing-masing judul tema puisi tentang malam dan bintang puisi malamku, puisi pendek, puisi angin malam yang dingin yang menceritakan seluk beluk tentang malam dalam puisi.

Dan adapun susunan judul kumpulan tema puisi tentang malam yang dipublikasikan puisibijak.com atau blog puisi dan kata bijak antara lain:

Sekitar dua puluh lebih puisi tentang malam puisi yang bisa menjadi referensi untuk menulis contoh puisi malam, sajak pendek tentang malam atau puisi yang menceritakan malam dalam bait bait puisi indah.


Kumpulan Puisi Tentang Malam , Puisi Malamku , Puisi Pendek, Puisi Angin Malam yang Dingin

Kata malam merupakan kata kunci jika ingin menulis puisi malam atau syair malam ataukah sajak malam, tergantung dari perbendaharaan kata yang dimiliki sehingga bisa menghasilkan puisi malam indah dan puisi malam sedih dan lain sebagainya.

Nah Dibawah ini beberapa contoh puisi malam yang dipublikasikan puisi dan kata bijak yang bisa menjadi rujukan untuk menulis puisi malam pendek atau pun puisi tentang malam hari, bagaimana kata kata malam puisi ini, disimak saja berikut ini diawali dari puisi malamku


#1. PUISI MALAMKU
Oleh: PA

Beraturan derai cerita ini
seonggok tangis miris melerai
menggantung di ujung kabut malam nan sunyi
mengikatkan lajur teratai magis simphoni

Kuangkat rangkai aksaraku
mewakili tautan gelombang rautan ragu
laksana burung malam terbang melaju
mencari ranting tuk menjaga sepi malam yang bisu

Seuntai kenang dan secawan maknamu
adalah sebilah pecut tak berujung
menerpa bilur-bilur jiwa dan hati sayu
menahan desak di dada berbekas membiru

Rasamu adalah rasamu karena bukan rasaku
derai sepimu adalah milik asa jiwamu
kau tetes benih rindu yang bergayut lara
Seakan Arjuna meninggalkan genggam busurnya

Kisah panjang berujung kandas
terlepas dari rumitnya dilema retas
indah seakan lintasan makna saka
merangkum bias buih-buih mencekik delik rasa

Malamku milik jiwa dan sukmaku
selamat singgah di zona heningku
kan menggerus lesah kesunyian layu
karena aku sebuah kanvas usang yang penuh dengan sapuan warna
jinggaku

Back to list title puisi tentang malam ↑

#2. PUISI MALAM PENDEK

Selanjutnya adalah tema puisi pendek malam atau puisi malam pendek. puisi pendek malam sama halnya dengan sajak pendek tentang malam dan puisi-puisi pendek atau puisi singkat yang lain karena bait baitnya pendek dan singkat membahas dan menceritakan malam puisi sesuai dengan tema puisi malam pendek, dalam hal ini tema puisi tentang malam hari dan berikut ini beberapa judul puisi malam pendek.


PUISI MALAM SENDIRI
Oleh Dwipa Anda

Malam
Jelaga mengelam
Hening dalam diam
Seuntai angan terhempas karam...

Sepi
Bagai mati
Hanya suara hati
Bergumam lirih tanpa nyali...


Sang Angin Malam
Oleh: mega mendung

Jangan pernah kau buat ia berairmata
Senyummu adalah bahagiaku
Tangismu adalah hukuman terkejam untukku
Bersama semilir sang angin malam
Kuikhlaskan,kurelakan namaku hilang
Bersama semilirnya sang angin malam

Semilir Angin Malam
Oleh Purwanti

Jika Malam Mulai merayu
Semilir Angin mulai mendayu
Memuja dengan penuh harap
Mengiba dengan tidak meratap
Bagi ku kau Syurga Mimpiku
Menemani hening membawa harapku

MALAM SENDIRI
Oleh: Ryanti

Menyusuri malam dalam sendiri
Lalu,,apa yang harus aku ceritakan pada langit
Hanya mampu melukis senyummu dalam awan
Hanya mampu memanggil namamu sendiri dalam lirih


Malam Dan Bintang
oleh: Edheck Pomeo

Malam tak pernah hadir sendiri,
pasti ada bintang dan bulan yang menemani.
Siang tak pernah hadir sendiri ,
pasti ada matahari yang mendampingi.
Kau bintang malam
Kau matahari siang
Kau terang dan gelapnya kehidupan

Back to list title puisi tentang malam ↑

#3. PUISI ANGIN MALAM

Tema puisi tentang malam selanjutnya adalah puisi angin malam puisi ini merupakan rangkaian kata kata tentang malam hari yang didalam terdapat kata angin, mendeskripsikan cerita dan puisi tentang malam, puisi angin malam biasa tercipta karena malam yang dingin dirasakan penulisnya.

Namun terkadang juga kata kata angin malam hanya sebagai kata kiasan malam puisi yang diceritakan, dan berikut ini beberapa contoh puisi tentang malam hari dengan tema angin malam dipublikasikan blog puisi dan kata bijak.


DI DERA ANGIN MALAM
Oleh: Lanie

Kekasih apa kau merasa
Pilu yang dirasa kini
Yang melaju melayang layang
Di dera angin malam

Remang cahaya dewi malam
Jalan terlihat samar samar
Namun suaramu yang nyata
Bagai embun yang sejuk
Meredam rawan dibalik dada

Kekasih inginnya berlari kepelukmu
Disaat begini terhimpit lara
Agar kau singkirkan duka ini
Sehingga senyum getir
Enggan berandang

Bukan semata
Kesepian menindas
Namun rindu inginkan dirimu
Walau hanya melihat saja


MERAJUT TEMU DALAM SEMU
Oleh: Oss.am

Selaksa angin mengikuti degupnya
Langit purnama berparas sendu
Luruh nurani mengelus keluh
Dedaunan sunyi pun meranggas dalam kembara
Menyemai hampa di sudut hati

Aku
Engkau
Risau merajut temu dalam semu
Resah memeras jiwa di persinggahan bayang
Seiring relungnya malam membisikan sepi

Pilar awan memoles angkasa
Rintih gemintang lirih berkedip
Merenda remang di sudut buana
Dan hadirmu kupinta
Meski hanya selembut kabut
Dalam rindu terselimut
Dalam gelak malam yang manja


Tanpa Arah Tujuan
Oleh: Myng Un

kesepian dalam keramaian
apalah arti kata itu
hanya segelintir kata yang menakjubkan

andai kalian tahu
betapa sulitnya hidup ini
mungkin engkau tahu
atau entah lah apa itu

jika malam melambangkan kedamaian
dan awan melambangkan kesenangan
hanya saja apakah engkau tau

aku hanyalah angin tanpa tujuan
kesana kemari mengelilingi dunia
itulah aku bingung tanpa arah


PUISI ROMANSA
Oleh: Totok Maspeyok Riyanto

Dan ketika purnama mulai menggumamkan malam
Kuingin kau rebah dalam pangkuan
Sekedar aku bisa memandang
Bayangan bulan yang jatuh
Di pelupuk matamu yang indah.
Biarkan kunikmati sendiri
Dua keindahan yang nyaris sempurna ini.
Matamu dan rembulan.

Aku sematkan di telingamu setangkai bunga warna ungu
Dari reranting perdu di sampingku,
Pipimu bersemu merah, dan senyum bibirmu merekah.
Terdengar suara jangkring dan belalang
Tersembunyi di balik ilalang
Menemani sepasang nikmati malam
Dalam degup jantung yang kencang.

Lalu semuanya larut
Malam menghembuskan angin
Angin menggoyangkan rumput-rumput
Bergandengan datang kabut redup bergadang
Beriring dengan angin malam.
Engkau rebah, aku terdiam.

Hembus nafasmu dan angin malam,
Dua kesejukan yang membuatku hanyut,
Dalam damai yang kalut..

Back to list title puisi tentang malam ↑

#4. PUISI TENTANG MALAM DAN BINTANG

Dan bagaian keempat kumpulan contoh puisi malam hari adalah kata kata bintang dan malam puisi tentang malam dan bintang adalah puisi-puisi yang menggambarkan tentang malam dan bintang yang terkadang malam dan bintang hanya sebagai kata kiasan.

Namun tak jarang juga puisi tentang malam dan bintang mengisahkan akan malam dan bintang yang sesungguhnya, nah berikut ini beberapa puisi bertema malam dan bintang dipublikasikan puisibijak.com atau blog puisi dan kata kata bijak silahkan disimak saja berikut ini.


MENUNGGU SATU BINTANG
Oleh: Hery.A.Nst

Telah kukumpulkan beribu-ribu tentang malam
Kusatukan menjadi kalimat demi kalimat
Antara penuh arti dan tak berarti

Malam acak sejuta warna
Malam yang indah
Malam yang pedih
Malam kelam
Malam yang hening
Malam berdua
Malam sendiri

Pernah kulukis malam
Dengan taburan rasi bintang
Dan lingkaran pelangi bulan
Mempesona hanya sesaat
Kemudian hilang memudar

Malamku adalah malam yang gelap
Menunggu satu bintang bersinar terang
Berharap terus bersinar
Hingga semua malam menjadi indah


Berganti Peran
Oleh:Bung Strang

Malam telah datang menggantikan siang
Burung merpati tidur dalam sarangnya
Sementara kelelawar mencari makanan menembus petang
Daun dan bunga menguncup malu dengan angin malam

Anak kecil tidur pulas di pelukan bundanya
Karena tadi siang lelah berlarian
Bulan dan bintang berjejer menghibur hati yang sedang lara
Dan suara alam terdengar dari lubang kecil yang bernada

Tanah mengering saat musim kemarau
Debu terbang menghampiri daun kering itu
Air berperan dijadikan mutiara kehidupan
Seantero alam berubah dari kisah nyata

Datang berlari lalu pergi di bawa waktu
Cinta menarik pandangan berganti usang
Menjauh gelisah dan resah
Karena kefanaan yang terjadi

Kini semua menghilang
Saat peran digantikan oleh sang dalang
Terbaring antara ada dan tiada
Maka ada saatnya kita bersabar dan mengikhlaskan atas semua yang sudah menghilang


Aku dan Bintang
Oleh: Yuyun Wekti

Malam yang indah,
Saat ini aku terbuai dengan malam, aku melihat langit yang gemerlap cuaca membaik bintang bermunculan dengan indahnya,

Bintang yang bersinar bagai berhiasan malam,
bagaimana tentang cintaku bersinar seperti bintang diatas sana...
Sinar itu berkerlip bagai intan permata kalau boleh pilih, aku bagai bintang yang bersinar di alam raya

Yang begitu bebas bersinar
Sampai kapanpun dan cinta kita akan abadi, tak terpisah oleh waktu...
Selama alam ini, masih bersahabat dengan aku...

Back to list title puisi tentang malam ↑

#5. PUISI ANGIN MALAM YANG DINGIN

Selanjutnya puisi tentang malam yang sunyi adalah puisi angin malam yang dingin, yang berisikan tentang kata kata angin dan malam yang dingin dirangkai dengan bait bait, malam puisi sehingga menyajikan puisi angin malam yang dingin.

Dan berikut ini beberapa puisi malamku dalam puisi bertema angin malam yang dingin yang bisa juga di jadikan contoh sajak pendek tentang malam silahkan disimak saja berikut ini.


Malam Jingga
Putra Rimba

Sekian lamanya tak terasa
Asmara telah hilang berlalu
Sentuhan mesra dan belai kasihmu
Membuat hatiku tak tentu

Lewati malam larut dalam mimpi
Bayangan dirimu berlalu
Ku berlari dalam putaran waktu
Dan terjaga dari tidurku

Berikan ku kekasih yang dapat mengerti
Atas kehidupan ku kini
Segalanya kasih yang ada padaku
Terimalah setulus hati

Larut malam tanpa terasa
Larut malam jingga
Angin malam Dingin terasa
Kurasakan Cinta

Saat jumpa dirimu mempesona
Apa arti senyummu untukku
Satu asa terpatri dalam jiwa
Minyibak ragu yang ada


ANGIN MALAM
Oleh: Hamam Nasrudin

Angin malam ini begitu dingin,
ada sebentuk risau menghampiri
Aku merasakan sejenak semilirnya
Melirih hati ...

Mengusung bayang di antara figura yang mengapung di retina mata
Tak ingin menangkapmu meski dingin terus berbisik
Aku mungkin masih berjuang memadamkan tapi juga tak dapat menepikan
Bayang itu seperti menari di sela semilirnya

Apa kabarmu mata yang kini enggan menyimpanku
Tidakkah terasa setiap tekukan malam waktu itu
Kini ia datang lagi melingkari hati laksana duri yang pelan mematikanku
Dan dirimu masih saja bercanda
Sedangkan malam semakin menenggelamkanku

Apa kau senang meminum setiap tetes buliran bening itu?
Puaskan, hingga malam menguburku lebih dalam
Sunyi ini tak akan lagi mengisahkanmu, aku yakin itu
Meski bukan untuk sekarang

PUISI BERPISAH
karya Semusim

Bulan sabit menjadikan kita seakan terpisah
Mengutuk kesunyian
Pohon dan kembang ilalang tak jauh dengan saat kita bertemu
Menyembunyikan kerinduan

Aku ingin menggertak
Sejauh mana muara mendamaiakan bunga-bunga dan mata air
Kemudian bulan malam berikutnya ikut tergelincir
Mendamaikan embun-embun dan daun

Bagaimana jika satu musim telah ditiadakan malam untuk kita bertemu
Sedang, kapal sudah mulai berakit
Menyampaikan sejauh mana kita mengucap rindu
Dan angin pun ikut menyikapi kedamaian dua anak manusia


#6. Puisi Malam Sunyi
Oleh: Tri A

Dingin menyusup ke celah celah raga hingga menembus tulang
Kusibakkan tirai jendela kamar
Di luar gelap tanpa cahaya
Namun nampak rintik hujan menyiram bumi persada

Kutatap gugusan bintang di atas sana
Nampak kerling genit dari setiap gemintang yang ada
Bercengkrama menghabiskan malam
Menanti datangnya pagi menggantikan mereka

Desah kata tercipta dalam sunyi malam
Terlahir dari jiwa yang rapuh
Air mata setia menemani dalam sebuah penantian
Harapan akan sebuah asa

Malam sunyi dalam jiwa yang sendiri
Kokoh namun rapuh
Senyum dalam pedih
Menanti jiwa lain yang kan membawanya berkelana menaklukkan sang malam
Malam sunyi dalam jiwa yang sunyi
Menanti keabadian yang kan membawanya ke bahagia


Back to list title puisi tentang malam ↑

#7. PUISI PENDEK MALAM YANG DINGIN

Dan selanjutnya tentang kumpulan contoh puisi tentang malam hari adalah bagian ketujuh tema puisi tentang malam puisi malamku, adalah puisi pendek malam yang dingin

Puisi malamku pendek ini tentunya bait bait puisinya merupakan puisi singkat malam, atau puisi pendek malam yang bisa dijakan contoh sajak pendek tentang malam, bagaimana puisi malam pendek ini, selengkapnya disimak saja tema puisi pendek malam yang dingin berikut ini.


Hujan Malam Ini
Oleh: Gee

Selepas hujan malam ini
Di antara air yang menggenang sana sini
Dan angin tipis yang beringsut dari sudut ke sudut
Juga kabut tipis dimataku
Kau ada disana
Tertatap pilu dibalik rerimbunan, rerinduan, atau mungkin kecemburuan


Sajak pendek tentang malam
Oleh: Bung Strang

Jika malam ini kau sendiri
Jangan coba untuk menyesali
Rangkullah malam menuju fajar yang penuh harapan
Peluklah malam dengan nafas sajak sederhana

Teruslah menempa lewat lautan kata
Agar mengerti arti hidup yang sesungguhnya
Selagi darah masih mengalir deras
Jangan kau buang dengan sia sia


IDAMKAN BAHAGIA
Oleh: sord

Malam segera tiba...
Aku tahu sunyi akan menelanmu
Angin malam membangunkan gejolak rindu
Dan darah panas mengalir deras
Menghujat jarak kita...

Bersabarlah wahai adinda!
Karena janjian riski, kita berjarak
Demi idamkan bahagia keluarga tercinta
Janganlah ukur jarak dan menghitung jejak tapak
Kumpulkan saja dan simpan dulu rindu di rongga dada!


PUISI TEMARAM
Oleh: Basar Mayar

Tergelar malam tanpa puisi
Bintang jauh terselami
Redup bermanja diri
Menari-nari sendiri
Terlihat sekitar sunyi

Tatap menjemput rindu
Tiada katakatamu
Terakhir kubaca bisu
Tanpamu malam yang pilu


ANGIN MALAM
Oleh: Endri Wiyani

Desir angin malam
dingin menyusup
kisi kisi jendela
membiar saja

Gigil
sungguh menyiksa
peraduan ini
bantal dan guling

Senyap
padamkan lampu
melantunkan doa
Tuhan ampunkan hamba

Back to list title puisi tentang malam ↑

#8. PUISI ANGIN MALAM RINDU
Oleh: Mitha Puspyta

Angin malam menyapa tubuhku
Merasuk sampai ke kalbu
Berharap dirimu disisiku
Kutatap langit dengan sembilu
Kupandang bulan dengan penuh rindu
Berharap aku dapat melihatmu
Di indahnya bulan itu

Tapi..
Sekejap hujan yang menyambutku
Membuat bulan kumerundung pilu
Gelap kini malamku
Tanpa lentera dan indah sinarmu
Sekejap berkata batinku
Dimana duhai dirimu ?

Tak tenang rasa hatiku
Terasa sulit jauh darimu
Jujur berkata hatiku
Aku begitu merindukanmu

Tuhan..
Kali ini jangan renggut dia dariku
Hubungan ini tolong jaga olehmu
Tuhan-ku...

Hubungan ini butuh restu dariMu
Engkau tahu dimana diriku
Menempatkan dirinya dihatiku

Beruntungnya aku dimiliki kamu
Karna kamu begitu indah bagiku
Kumerasa tak pantas aku milikimu
Akan diriku yang tak sebanding denganmu
Duhai cahya hati ku


Demikianlan kumpulan puisi tentang malam, puisi malamku, puisi pendek, puisi angin malam yang dingin dan lain-lain, semoga kumpulan puisi malam yang diupdate diatas dapat menghibur para pembaca sekalian, terima kasih sudah berkunjung di blog puisi dan kata bijak.