Skip to main content

Puisi Bahtera Dalam Ayat

Puisi Bahtera Dalam Ayat
Puisi bahtera dalam ayat. Puisi ini menceritakan tentang nabi nuh, salah asatu penggalan baitnya. kasihku tertanam dalam asma-Ku sungguh membuat-Ku berpaling pada hamba-Ku karena mereka tak beriman pada-Ku tenggelamlah mereka dalam azab-Ku.

Bagaimana kelanjutan dari bait diatas, untuk lebih jelas dan selengkapnya disimak saja puisinya dibawah ini, dengan judul puisi bahteraku dalam hayat, berikut ini puisinya.


PUISI BAHTERA DALAM AYAT
Oleh :siamir marulafau

bahteramu terdampar di gunung Ararat
merangkai bangkai kehancuran
diterpa banjir bandang dari ujung ke ujung dunia
air bah bergenang ke sana sini
dunia tenggelam dunia tenggelam dunia tenggelam

Nuh,
apakah kaummu tak bepikir akan Aku?
kuciptakan bumi langit bersenadung kenikmatan membias dalam lara
ingatkanlah kaummu....
bumi akan ditenggelamkan dalam sekejap

Nuh,
air hujan membanjir dalam 40 hari kelak
tak akan ada makhluk di bumi-Ku menahan kehendak-Ku
Niscaya sungguh kuinginkan mereka beriman pada-Ku
kasih sayang-Ku diabaikan selalu

Nuh,
rangaikanlah bahteramu
di kala dunia tenggelam, di kala dunia tenggelam
tak akan bisa dibendung
burung-burung berterbangan mencari teduh
manusia terkutʋk akan binasa tenggelam dalam lumpur

Nuh,
kasihku tertanam dalam asma-Ku
sungguh membuat-Ku berpaling pada hamba-Ku
karena mereka tak beriman pada-Ku
tenggelamlah mereka dalam azab-Ku

Selamatkanlah keluargamu
makhluk kucipta bersamamu
di kala banjir menenggelamkan dunia sekejap terukir dalam ayat-ayat-Ku
Petanda bagi umat dunia dalam ayat-Ku

sm/05/01/2016@siamir

Demikianlah puisi bahtera dalam ayat. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label puisi religi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.