Skip to main content

Kumpulan Puisi Bertema Duri Dalam Daging

Kumpulan Puisi Bertema Duri Dalam Daging

Kumpulan puisi bertema duri dalam daging adalah cerita puisi sedih tentang perasaan yang tidak nyaman dikarenakan ada hal hal yang tidak menyenangkan, sehingga hati menjadi gusar.

Sebagaimana pengertian dan arti peribahasa bagai duri dalam daging adalah sesuatu yang selalu terasa tidak menyenangkan hati, menyakitkan hati, atau mengganggu pikiran sehingga perasaan tidak nyaman.

Berkaitan dengan kata kata tentang duri dalam daging berikut ini adalah daftar judul puisi tema duri dalam daging yang dipublikasikan blog puisi dan kata bijak untuk kali ini, diantaranya.

Empat judul puisi bertema duri dalam daging atau puisi tentang duri dalam daging yang diantaranya bisa di jadikan contoh puisi sedih tentang perasaan ataukah puisi tentang hati yang gusar.


Kumpulan Puisi Bertema Duri Dalam Daging

Bagaimana kata kata puisi tentang duri dalam daging dalam bait bait puisi yang dipublikasikan blog puisi dan kata bijak.

Apakah diantaranya ada yang bercerita seperti kata puisi duri cinta atau tentang puisi duri kehidupan.

Untuk lebih jelasnya tentang puisi duri dalam daging, disimak saja dibawah ini kumpulan puisi bertema duri dalam daging dibawah ini.Puisi Bertema Duri Dalam Daging

DURI DALAM DAGINGOleh: siamir marulafau

Kata dikau ukir bagaikan jarum
Menususk lara tak dapat ditelan
Meskipun kualirkan ke kerongkongan
Tak juga mengalir...

Membias di sekujur tubuh
Pikiran tercabik-cabik
Mengupas kulit duri dalam kehidupan
Sepertinya lebih dari bara api menyelam ke dalam daging

Hanya mentari pagi dapat membakarnya
Sepanjang sinarnya tak sirna
Jika denyutan jantung tak menggebu-gebu
Di temaram malam kelam


Puisi NafsuOleh: Luffy

Bagai duri dalam daging..
Terasa menganggu di setiap saat..
Mencoba kuasai nalar ketika akal tak lagi berlogika..

Jiwa yang seakan haus pada kepuasan pribadi,
Memacu pada ego, tindakkan yang jauh dari etika..
Berperan sebagai penuntut pada diri,

Ia merantai segala hal beraroma moral..
Berhias keegoisan dengan bangga bermandikan dusta..
Tawa yang merengut segala angan dan mimpi..
Kepuasan sesaat yang menyesatkan nurani


PUISI: DURIOleh :siamir marulafau

sepertinya ada duri dalam daging
tak akan bisa kugerakkan lagi
semua ototku terasa pedih perih
suaraku serak tak akan bisa menangis lagi

tetesan air mataku tak akan hanyut lagi
beku tetap bergerak di segala penjuru
jika bumiku diinjak-injak
aku tetap bergerak dan mengaung
berjuang sedapat mungkin

meskipun kakiku patah
hatiku masih bergerak ke kiri ke kanan
meskipun dikau penjarakan jasadku
hati dan pikiranku tak akan bisa dipenjarakan

impianku berjalan mulus terus
aku akan tak semakin perduli lagi
sejauh anganan kugapai demi negeriku
tak akan terbelenggu dengan penindasan

kekuasaan di tangan kiri dan kanan
akan kuperjuangkan
meskipun bumi bergulir sampai air kering
kuperjuangkan sampai tetesan darah terakhir

MADAH SELOKA CINTAkarya : RAGIL RAFFA A.K.P

Gemuruh petir bersautan di panca persada
Kilatnya menepis seribu kemanisan asmara
Mengundang rintik kedukaan di paruh rasa
Dan akhirnya rawan menetap membawa duka

Tiadalah tahu hati lelah begini
Seakan tiada seri lagi
Selemah mimpi, itu yang aku rasa saat ini
Dan serapuh kabut, itulah hidupku saat engkau tinggal pergi

Tiada kemanisan dan tiada senyuman
Melainkan keniswaan yang penuh penderitaan
Semua hadir seakan menjadi duri dalam daging
Menusuk bagai belati dan menerjang bagaikan pedang

Bila harus aku curah tentang kejam dirimu
Aku akan katakan di mana letak nalurimu
Berpalingnya cintamu di hati
Menciptakan kelukaan yang tiada mampu aku obati

Baca Juga : Puisi tentang hati dan perasaan

Demikianlah kumpulan puisi bertema duri dalam daging. baca juga puisi puisi tentang hati atau puisi tentang perasaan dihalaman lain blog puisi dan kata bijak, semoga puisi tema duri dalam daging diatas dapat menghibur dan menginpirasi untuk menulis puisi.