Skip to main content

Puisi Pendek Jangan sedih Bicaralah Tentang Kesederhanaan

Puisi Pendek Jangan sedih Bicaralah Tentang Kesederhanaan
Jangan sedih bicaralah tentang kesederhanaan. Kesederhanaan dalam dalam semuanya berawal dari pikiran. hidup yang sederhana sama artinya dengan terus belajar menjernihkan pikiran, sebab kesederhanaan membuat kita menemukan kenyamanan dalam pikiran. Sesuatu yg praktis dipahami atau dijelaskan artinya sederhana, berlawanan dari sesuatu yg rumit.

Kesederhanaan merupakan properti, kondisi, atau kualitas saat segalanya bisa dipertimbangkan untuk dimiliki. Kesederhanaan umumnya berhubungan dengan beban yg diletakkan sesuatu pada seorang yg mencoba untuk menyebutkan atau memahaminya.

Pada beberapa hal, kesederhanaan bisa dipergunakan untuk mengartikan kecantikan, kemurnian atau kejelasan. Kesederhanaan juga bisa digunakan sebagai konotasi negatif untuk mengindikasikan defisit atau ketidakcukupan nuansa atau kerumitan suatu benda, cukup terhadap sesuatu yg dianggap perlu.

Jadi kesederhanaan, artinya kita tak harus selalu memiliki yang terbaik. Karena hidup ini bukan pertandingan dimana yang terkuat atau tercepat akan menjadi pemenangnya. pada akhir dari semua kesederhaan adalah pemenang sebab tak perlu memikirkan yang rumit.

Tiga puisi pendek

Sekilas tentang kesederhanaan, dan berkaitan dengan kesederhanaan, jangan sedih bicaralah tentang kesederhanaan, judul ini hanya kombinasi dari tiga judul puisi pendek di kesempatan ini, adapun masing masing judul puisinya antara lain.
  1. Puisi jangan sedih
  2. Puisi bicaralah tentang aku sampai bodoh
  3. Puisi bawakan aku kesederhanaan
Bagimana cerita dan makna dari ketiga puisi pendek tersebut, untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI JANGAN SEDIH

Aku pun punya bab dimana aku tidak suka bersuara lantang saat membaca isinya.
Bab yang berisi tentang aku, mimpiku, dan sejumlah daftar gila yang mungkin dikuasai oleh ambisi-ambisiku. Hingga suatu saat aku mulai meneteskan air mata saat aku tahu daftar gila itu hanya kegilaan semata.
Dan aku mulai dengan bab baru tentang sesuatu yang ingin sekali langsung ke akhir cerita dan bahagia.

- Anggoro
Lampung, 16 April 2016


PUISI BICARALAH TENTANG AKU SAMPAI BODOH

Aku tidak perlu mengindahkan lagi karena aku tahu itu sakit. Terlalu sakit!
Aku tidak perlu mencabuti "aku" sampai keakar-akarnya karena "aku" memang pantas tumbuh sebagai "aku".

- Anggoro
Lampung, 15 April 2016


PUISI BAWAKAN AKU KESEDERHANAAN

Tunggu apa lagi buat mu?
Bukankah mata kita hanya desa-desa sederhana yang dipupuk masa depan.
Kemudian, aku mulai menunggu hadiahmu tentang buku cerita sedih seseorang dibawah kita dan buku pelajaran tentang hati yang selalu sesederhana mata kita.

- Anggoro
Lampung, 14 April 2016


Demikianlah Jangan sedih bicaralah tentang kesederhanaan.  baca jug puisi yang lain yang ada di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya, bila menurut anda menarik... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.