Skip to main content

Puisi Diam Dalam Lara

Puisi Diam Dalam Lara
Puisi diam dalam lara. Diam dalam lara dapat diartikan terdiam meratapi kesedihan hati yang dialami, sebagaimana pengertian lara adalah susah hati, sedih atau sakit di karena sesuatu hal yang terjadi pada diri kita

Diam dalam lara, judul puisi dikesempatan ini, salah satu penggalan baitnya. "Bagaikan berada di padang gersang,Membunuh cintaku perlahan namun pasti,Biarkan diri ini menepi, pergi tak kembali,Hanya kenangan yang menyisakan luka". Selanjutnya dari bait ini disimak saja puisinya berikut ini

PUISI DIAM DALAM LARA
By.DewyRose.

Tergores luka hatiku
Karena sayatan cintamu
Termenung dalam sepi
Menatapi rapuhnya kelopak mawarku

Hari yang kita lalui bersama
Tiada arti kini dan selamanya
Hanya kenangan yang menyisakan luka
Tersayat sembilu cinta semu darimu

Bagaikan berada di padang gersang
Makin membara luka di jiwa
Diamku dalam lara
Membawa sejuta arti yang tiada

Kini, secawan racun kau tuangkan lagi
Membunuh cintaku perlahan namun pasti
Biarkan diri ini menepi, pergi tak kembali
Dalam balutan luka yang terdalam

Kasihmu tiada seindah dulu
Dalam kenangan yang terukir pilu
Aksaraku kini mulai membeku
Bersama sirnanya cinta di hatiku

Bkz, 11.04'16
11:50


Demikianlah puisi diam dalam lara Karya Dewi rose, baca juga puisi-puisi yang lain yang ada di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya, bila menurut anda menarik... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.