Skip to main content

Kumpulan Puisi Takdir Update

Kumpulan Puisi Takdir Update
Kumpulan Puisi takdir.  Berbicara tentang kata kata takdir. Pengertian takdir adalah ketentuan suatu peristiwa yg terjadi sebab pilihan makhluk itu sendiri, yg akan dipertanyakan serta dimintai pertanggung jawaban oleh Allah di Mahsyar kelak. takdir sebagai bagian dari pertanda kekuasaan tuhan yg wajib diimani sebagaimana dikenal dalam Rukun Iman. Nah puisi kali ini adalah kumpulan puisi takdir.
Kumpulan Puisi Takdir

Selanjutnya, penjelasan tentang takdir hanya dapat dipelajari dari informasi yang kuasa, yaitu informasi Allah melalui Al Quran dan Al Hadits. Secara keilmuan umat Islam dengan sederhana sudah mengartikan takdir sebagai segala sesuatu yg sudah terjadi. artinya takdir yang sudah di gariskan Allah, yang terkadang juga kita menyebutnya takdir Allah

Dalam pengertian takdir kerapkali mendengar dengan istilah qodho dan qodar. dua kata yg serupa akan tetapi tak sama. memiliki makna yang sama ketika disebut salah satunya, tetapi memiliki makna yang tidak sama tatkala disebutkan bersamaan.

Jika disebutkan qodho’ saja maka mencakup makna qodar, demikian juga sebaliknya. tetapi bila disebutkan bersamaan, maka qodho’ bermakna sesuatu yang sudah ditetapkan Allah pada makhlukNya, baik berupa penciptaan, peniadaan, juga perubahan terhadap sesuatu. Sedangkan qodar maknanya adalah sesuatu yg sudah ditentukan Allah semenjak zaman azali. dengan demikian qodar ada lebih dulu lalu disusul dengan qodho,

Kumpulan Puisi Bertema Takdir

Setelah menjelaskan tentang pengertian takdir, puisi yang diupdate ini adalah kumpulan puisi takdir, yang mana dalam kehidupan kata kata takdir dan puisi sering di jumpai semisal kata kata takdir jodoh,  puisi takdir Allah, puisi takdir kehidupan, puisi takdir cinta dan lain sebagainya, dan  adapun masing  masing judul puisi takdir yang diupdate kali ini antara lain:
  • Puisi takdir
  • Puisi takdir dan nasib
  • Puisi garis takdir
Salah satu penggalan dari kedua puisi takdir tersebut. "Hati dan mataku menangis, meratapi kelamnya hidup yang sama sekali tak ku inginkan, rasa sakit menyelimuti hidupku aku hanya ingin menemukan kebahagiaanku". Selengkapnya dari bait ini, disimak saja puisinya berikut ini.


PUISI TAKDIR

Ya Allah...
dalam gelap ini,
hati dan mataku menangis,
meratapi kelamnya hidup yang sama sekali tak ku inginkan,,
rasa sakit menyelimuti hidupku
aku hanya ingin menemukan kebahagiaanku.
tetapi takdir membuatku menjauhi bahagiaku,,
aku hanya ingin bergembira bersama hudupku
tapi kepedihan menghampiriku...

Apakah salah?
jika aku mengeluh pada-Mu.
hanya Engkaulah yang saat ini dapat memahamiku,
semua orang telah membuatku hidup dalam kesendirian,

Ya Allah ,,,
bebaskan aku dari kekelaman hidup ini,
jadikan air mata ini sebagai senyum kebahagiaan di hari esok
rubahlah kepedihan ini sebagai kebahagiaan yang sejati..
Astaghfirullah
ampuni aku Ya Allah


PUISI TAKDIR DAN NASIB
Karya MS sang muham

Menanti
diujung buritan bahtera diri
tempo hari

Kini
menghitung hari
dibelakang kemudi

Batas penantian terpenuhi
jembatan nurani
takdir dan nasib ditangan sendiri
seizin Illahi

‪#‎Billymoonistanaku‬, Seninmalam, Jan 11/2016 = 20:20 wib


Puisi Garis Takdir
Oleh:Andre Herdiana Putra

Andai waktu terhenti sejenak
Ingin kuputar balik jam hingga tak mampu bergerak
Ingin kudapat lagi pelukan hangat yang erat
Dari dua malaikat yang kini takkan kudapat

Rantai kerinduan yang membelenggu
Mengikat erat hingga mustahil tuk di lepas
Menggerogoti hati nurani hingga tubuhku terkulai lemas
Menekan dada hingga sulit tuk bernafas

Istana megah yanga dulu melindungi tubuh kecilku
Bergantikan atap beton bersangga tiang yang berjajar
Di saat dua mtiara hidupku telah di ambil sang pemiliknya
Tiada lagi nilaiku di ribuan pasang mata yang melirik tajam tanpa rasa iba

Bukan maksud hati menerima belas kasih
Namun ribuan duri hidup yang sedang kujalani
Memaksa hati tuk bicara dan berontak

Terbersit dalam ruang pikiran hampa
Jikalau mereka msih ada
Mungkin jalan lurus indah masa depan kan lebih mudah
Walau memang kerikil kerikil berserkan di setiap jalan

Berjuta tetesan air kesedihan bercampur dengar debu debu jalanan
Baik itu menahan sebuah rasa rindu pada sang rembulan
Ataupun derita hidup yang sudah di garis takdirkan

Sesuap nasi bagiku adalah mutiara yang sngat berharga
Yang hanya kudapat setelah pori pori bercucuran dengan keringat
pantang bagi hatiku untuk mengayunkan tangan
Dan menahannya sejajar dengan angan angan

Rute perjalan hidupku masih panjang
Jika memang sang pemiliku mnuliskan riwayat hidupku demikian
Sesal di hati msih ada

Namun perlahan terkikis oleh nikmat yang kuterima
Apalah daya seorang hamba
Yang hanya mampu mengeluh sampai mulut berbusa

Namun setiap ayat sabda-MU yang ku baca
Mampu menjahit luka yang terbuka sejak dulu
Biaralah malaikatku tenang di Jannahmu
Yang kelak akan kususul hingga hidupku kan kembali Bahagia
-------------

Demikianlah kumpulan puisi takdir, Simak/baca juga puisi tentang takdir yang lain di blog ini, semoga puisi tentang takdir diatas dapat menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.