Skip to main content

Puisi Garing Lagumu

Puisi Garing Lagumu
Puisi garing lagumu. Garing adalah semacam sifat atau bisa kita katakan sebagai suatu penyakit yg berada pada seseorang manusia yg ingin mendapatkan perhatian dengan cara ngelawak akan tetapi tak berhasil dan penyakit ini bisa menular keorang orang yang disekitarnya.

Jadi garing dapat di katakan seorang yang terus melawak tanpa henti dengan seluruh usaha yg bisa buat menghibur khalayak ramai, akan tetapi lawakannya tidak lucu. apakah sama dengan pengertian garing dengan bait bait puisi di bawah ini, untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisinya berikut ini.

Puisi Garing Lagumu

Gering memamah tubuh
Kala benakku tak henti berfikir
Sendu sendiri kala terabai labuh
Meraung tangis ditengah sepi mengikir

Hari seakan mendung dirundung awan kelabu
Dicecar cambuk menampar jiwa
Seolah diri nista hina mencʋmbu
Perih bathin tecabik jumawa

Garing lagumu bergeliat hambar
Hembuskan debu dibola mataku
Menghujaniku dengan ribuan peluru lidʌh berjelembar
Masih terngiang ucapan Itu ditelingaku

garing-lagumu.
‪#‎Kinarya‬ Asih#
Jakarta,18Feb'15


Puisi Mesra Lagumu
Oleh: Nana Irnadya

Masih terdengar merdu dawai gitar
Melantun melodi membuai nurani
Nada nada penuh cita bahagia
Dikau insan laksana raja

Duhai tuan pujaan
Tak lekang bayang terkenang
Mesra merayu lagumu
Datarkan jiwa dirundung murka

Damailah dalam syahdu malam
Lelaplah hingga mentari memanggil pagi..

Demikianlah puisi garing lagumu. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.