Skip to main content

Puisi Buang Saja Aku | Puisi Galau

Puisi Buang Saja Aku | Puisi Galau
Puisi buang saja aku. Buang artinya disingkirkan, biasanya barang yang disingkirkan atau di buang adalah barang yang sudah tak layak di pergunakan, dari pada menjadi sampah, ketika di buang mungkin saja masinh di pergunakan orang lain, sebab terkadang yang tak baik buat kita, bisa saja baik bagi orang lain.

Buang saja aku, bagaimana jika manusia yang di buang, sungguh perbuatan yang tak elok, serta tak berprikemanusian, manusia mahkluk sempurna Tuhan jadi tak sepantasnyalah di buang ataupun dicampakkan begitu saja, hanya orang orang yang tak berakal yang mencampakkan manusia yang nota benenya sederatjat dengannya.

Buang saja aku, ini salah satu judul  puisi di kesempatan ini, jika dirtikan kalimat buang saja aku tersirat dalam suatu hubungan, seorang yang awalnya mejatuhkan pilihan pada orang yang dekat dengan malah mencampakkan, mungkin karena sesuatu hal, lebih jelasnya simak saja puisi di bawa puisi yang pertama,

Ada dua puisinya di kesempatan ini, buang saja akau salah satunya , masing masing judulnya antara lain.
  1. Puisi buang saja aku
  2. Puisi syahdu
Salah satu penggalan baitnya, "karena kau begitu perhatian Penuh kelembutan dan juga selalu berpengertian Tapi mengapa kini engkau kasar serta ringan, Tapi kupercaya setitik demi setitik akan menyuburkan bungabunga ditaman". Selengkanya dari bait ini, disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI BUANG SAJA AKU

Disini seribu maaf telah kulontarkan
Dalam bait bait aksara pun sudah tersematkan
Adakah dirimu mengerti pada makna tiap paragrafnya
Ataukah logikamu telah buta akan segala curiga yang ada

Dulu ku pilih hatimu karena kau begitu perhatian
Penuh kelembutan dan juga selalu berpengertian
Tapi mengapa kini engkau kasar serta ringan tangan
Membuatku ketakutan bak melihat setan kelaparan

Dimana dirimu saat kasih sayang itu mulai pudar
Sedang apa pula engkau ketika cinta ini serasa hambar
Benarkah semua ini salah serta khilafku semata
Ataukah kamu yang mulai jenuh dengan semua yang ada

Sayang, jika mencintaiku membuatmu terluka
Maka aku rela,kau tinggalkanku segera tanpa kata
Dan bila memilikiku membikin sengsara hidupmu
Maka daku ikhlaskan kau pergi dan cari penggantiku

Jember,13/01/15
Raradita Pameswari


Puisi Syahdu

Tak bisa kulupa senyum manismu di malam syahdu
Begitu teduh sejuk direlung hatiku
Kehangatanmu begitu menenangkan

Mungkin ku hanya setitik air di musim kering
Tapi kupercaya setitik demi setitik akan menyuburkan bungabunga ditaman

Kupunya impian mengarungi gelombang samudera kehidupan bersamamu
Di atas bahtera cinta dan kasih sayang

Mungkinkah mimpiku kan menjadi kenyataan
Hanya Tuhan lah yg tau

Mungkinkah perbedaan kan menjadi kebersamaan yg abadi
Kuyakin dengan kuasaMu tak ada yg tak mungkin
Semoga

Awie BataM
14012015

Demikianlah puisi buang saja aku. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.