Skip to main content

Puisi Hidup Ini Indah

Puisi Hidup Ini Indah
Puisi hidup ini indah. hidup ini memang indah jika kita bisa bersyukur atas apa yg kita punya serta mau memperbaiki diri dari kesalahan yang kita buat, sebab Allah Swt sudah memberikan apa yg kita butuhkan serta Dia telah mengaturnya, jadi untuk apa bersusah hati,  nikmati hidup karena hidup ini memanglah indah berkat Allah swt

Hidup ini indah bila ada kamu, kita sebagi manusia diciptakan berpasang pasangan, seperti halnya, mahkluk Allah yang lain, maka carilah pasangan, yang terlah disiapkah oleh-NYa, agar hidup yang dinikmati bertambah indah.

Hidup ini indah maka nikmatilah dengan selalu bersyukur, sebab apa yang didapatkan di dunia ini semua atas izin-Nya. maka nikmatilah dengan selalu mendekat diri dengan sang pencipta, agar hidup yang di jalani selalu ini di rasakan.

Berkaitan dengan kata kata hidup ini indah, dibawah ini, puisi berjudul hidup ini indah bagaiman puisinya silahkan disimak saja berikut ini.

PUISI HIDUP INI INDAH

Wahai jiwa yang tengah kering karena luka..
Hentikan sejenak tangis dan dukamu..
Lihatlah isyarat yg ada di sekelilingmu..
Bintang masih mau menemani malam..

Meski siang mungkin lebih indah tuk di pandang..
Purnamapun harus sabar tuk menjadi sempurna..
Melewati waktu yg tidak sebentar..
Dan safana kadang harus rela berdebu dlm kekeringan..

Sementara hujan yg di rindukan belum mau unttuk menyapa..
Tapi semua bukan akhir..
Dan mimpi buruk itu harus segera di hentikan..

Alam masih mencintaimu..
Sapalah dengan sentuhan lembutmu..
Hanya kamu..yang bisa mengembalikan keindahanmu..

‪#‎hidup‬ ini indah teman
Nugy - pwt


Puisi Tentang Hidup

Hidup ini indah.
Terkadang juga terjal sangat krusial

Berlarilah cepat secepat kuda,
Lebih cepat lagi secepat cahaya.

Usah bersedih. Bangkitlah sebelum tertindas dan terseret jauh. Seperti bulan yang selalu indah terkadang juga sering pucat.
Ya, bulan tak akan pernah berhenti menari di telapak kakimu kala tubuhnya membias di beningnya malam.
Tak usah banyak berharap, namun jangan pula memupus suatu harapan.
Hidup harus dinikmati, momok yang mematahkan tentang hidup adalah diri kita sendiri


Puisi Hidup Ini Indah
Oleh: Fanya Triyani

Tuhan.....
Hidup ini sungguh indah
Hidup ini begitu berarti
Hidup ini penuh warna surgawi

Tuhan.....
Bahagiaku ketika suksesku diujung tanduk
Engkau telah menuntunku dengan caramu
Memperlihatkan orang-orang yang ingin menyakitiku

Tuhan......
Maaf di hatiku selalu ada
Karena mereka juga manusia biasa
Yang tak lepas dari khilaf dan salah
Ajari hambaMu selalu memaafkan yang tulus
Karena aku tak ingin mereka terkena sendiri atas perbuatannya

Tuhan......
Jika hambaMu juga salah
Maafkan....
Karena aku juga insan lemah
Cintaku pada ketenangan diri sangat aku nikmati

Tuhan......
Disini di hati ini tak ada bara dendam dan amarah
Aku hanya ingin mengajarkan dan mengingatkan
Bahwa apa yang dilakukan itu salah
Tapi jika yang dituju tidak paham
Bukalah pintu hatinya
Agar hidupnya bisa damai.


Demikianlah puisi hidup ini indah. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat,  Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.