Skip to main content

PUISI KEHAMPAAN

PUISI KEHAMPAAN
Puisi kehampaan. Pengertian kehampaan berdasarkan kamu bahasa indonesia. kehampaan adalah kekosongan, bila mengandung kata Kiasan kehampaan artinya kebodohan; kekecewaan dan lain lain sebagainya.

Dan berkaitan dengan kata tentang kehampaan atau hampa, dua puisi yang diupdate ini bertema puisi kehampaan,  Nah bagaimana cerita hampa di balik rangkaian bait-bait dua puisi ini, untuk lebih jelasnya silahkan disimak saja puisinya berikut ini.

PUISI KEHAMPAAN

Menyentuh daun malam
Jemariku menggigil gemetaran
Dingin, beku..

Pintu sunyi menguak hari
Sendiri terasa mati
Ada kosong yang menyelimuti

Ranting hitam patahkan siang
Menyambut kehadiran desah kelam
Aku sendirian dalam kehampaan

Angin menyibak tirai hati
Bawakan tetesan peluh kabut
Dalam bulir kelambu mencair

Remis embun kini hadir
Dalam rangkaian pekat yang mencibir
Jiwa yang penuh khawatir
Aku terlahir di basah uap mengalir

HONY
Pelabuhan Ratu 161214 SKB/WRK


Puisi Hai Nona Kehampaan
Oleh: Palu Sajio

Kau mau kemana ..?
Berjalan tak melihat arah
Tegak memandang langit
Adakah yang kau cari..?
Ataukah kau lupa jalan pulangmu..?
Karna kau tertutup bayang hampamu
Hingga arah mata anginpun kau tak tahu
Masihkah seperti itu kau genggam sebagai mata jiwamu..?

Lepaskan semua rasamu, nikmati karunia ini jadikan syukur bunga hatimu
Jangan terbuai di pengembaraan maya
Inilah realita, ada suka dan duka.
Biarkan sekat logika ini mengunci hampamu
Dan bukalah jendela kalbu tuk meraih asa

Hai Nona..
Biarkan dunia melihat senyum merahmu
inilah simponi hidup yang mengharu biru
jangan terbelenggu di alam semu
Dan apakah kau tidak malu..?
Ibadahmu jadi tersayat pilu


Demikianlah puisi kehampaan. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat, Jangan lupa di share puisinya yah... Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya dengan label aneka puisi. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.